KINIGORONTALO.COM – Dua peti kemas yang berisi batu hitam tiba di pelabuhan Pelindo pada senin 24 Juli 2023 sekitar pukul 20.00 wita melalui kapal Sahabat Mas.
Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr. Ade Permana, S. I. K., M. H melalui kasat reskrim Kompol Leonardo Leonardo Widharta, SIK menjelaskan bahwa setelah tiba di Gorontalo, dua peti kemas tersebut di buka dan dititipkan di depo Temas
Lebih lanjut Kompol Leonardo membenarkan isi dari dua peti kemas tersebut adalah batu hitam sejumlah 920 karung dimana masing masing peti kemas berisi 460 karung.
“jadi begitu tiba di pelabuhan kami membuka peti kemas tersebut dan isinya memang benar batu hitam, ” ungkap Leonardo
Kompol Leonardo Membenarkan Isi Dari Dua Peti Kemas
Ditambahkan Kompol Leonardo Saat ini pihaknya telah melakukan pemeriksaan pada 11 orang yakni pihak pelayaran / Koordinator PT.Temas Line, eksepedisi PT. Tri Chambers, dua orang sopir tronton, dua orang buruh angkut , Kepala operasional PT. Temas Line surabaya, dua petugas otoritas pelabuhan surabaya, Kasi Lalu Lintas Angkuta Laut dan Usaha Kepelabuhanan dan terakhir adalah KSOP
Kompol Leonardo mengatakan jika saat ini mereka terus bekerja menuntaskan kasus itu. Prosesnya masih menunggu hasil gelar perkara.
“Masih menunggu proses hasil gelar perkara untuk menetapkan tersangka”, tutup Kompol Leonardo