KINIGORONTALO.COM – Sosialisasi diisi oleh Anggota Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo, Ketua KPU Bone Bolango, dan Ketua Bawaslu Bone Bolango.
Pemerintah mengajak pemilih pemula untuk memanfaatkan hak pilih dengan baik dan benar. Sebagaimana perwujudan rakyat Indonesia yang memiliki kedaulatan, tanggungjawab, hak dan kewajiban untuk memilih pemimpin yang akan membentuk pemerintahan guna mengurus dan melayani seluruh lapisan masyarakat.
Kegiatan Pendidikan Politik di SMA Negeri 1 Tapa, Kabupaten Bone Bolango, Rabu (19/7/2023). Sosialisasi ini diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Gorontalo.
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki ingatkan pemilih pemula agar tidak terpengaruh dengan informasi negatif yang sering beredar media sosial. Apalagi informasi yang bersifat mempropagandakan dan mengusung isu sara.
“Di media sosial segala informasi cepat sekali beredar, salah satunya hal-hal negatif. Untuk informasi yang valid, kita bisa akses saja di website resmi misalnya punya KPU, Bawaslu, dan lembaga lainnya,” ungkap Budiyanto saat memberikan sambutannya
Pemilih pemula turut menjaga keamanan dan stabilitas politik dengan tidak ikut ajakan-ajakan kelompok yang suka mengadu domba. Ia mencontohkan kejadian tawuran yang pelakunya terdapat banyak anak usia sekolah.
Pendidikan politik bagi pemilih pemula rencananya akan dilaksanakan sebanyak 33 kali selama tahun 2023. Tidak hanya di sekolah, sosialisasi ini juga akan menyasar kepada masyarakat umum.
Peserta sosialisasi diikuti pemilih pemula berusia 17 tahun maupun yang akan berusia 17 tahun saat pemilihan nanti. Terdiri dari siswa SMAN 1 Tapa, SMAN 1 Bulango Ulu, dan SMKN 1 Bulango Utara.
rilis pemprov/kominfotik