Cegah Anemia Pada Remaja Putri, Matching Fund (MF) Kedaireka Gelar Pendampingan

Pemeriksaan Anamnesis dan Pengukuran Hemoglobin, Senin (21/8/2023)

Berita1761 Dilihat

KINIGORONTALO.COM Matching Fund (MF) Kedaireka Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi 2023, dengan judul “CEMARA E- GASING: Cegah Anemia Pada Remaja Putri Melalui Edu-Digital Pangan Lokal Menuju Gorontalo Bebas Stunting diketuai oleh Prof Dr. Margaretha Solang, M.Si telah memasuki tahapan pendampingan penerapan pangan lokal pada remaja putri yang terdeteksi anemia.

 

Screening awal dilaksanakan melalui pemeriksaan anamnesis dan pengukuran Hemoglobin (Hb) pada tanggal 31 Juli s.d 2 Agustus 2023 di masing-masing SMA sasaran di wilayah Kabupaten Gorontalo yaitu SMA Negeri 1  Batudaa Pantai, SMA Negeri 1  Biluhu, SMA Negeri 1  Pulubala, SMA Negeri 1  Dungaliyo dan SMA Negeri 1  Tilango.

Pendampingan Penerapan Pangan Lokal Pada Remaja Putri Yang Terdeteksi Anemia

Dari 271 orang remaja putri yang diperiksa ditemukan 71 yang terdeteksi anemia baik ringan, sedang, dan berat. Pemeriksaan dilakukan langsung oleh Dr. dr. Vivien Kasim, M.Kes yang merupakan salah satu anggota dari tim kedaireka.

 

Pada pelaksanaan screening tim di dampingi langsung oleh wakil kepala sekolah bagian kesiswaan dan guru prakarya. Remaja putri tersebut selanjutnya dilakukan screening lebih lanjut pada tanggal 7 s.d 9 Agustus 2023 bersama Laboratorium Klinik PRODIA Gorontalo untuk mengetahui hematologi lengkap, zinc, Fe dan ferritin.

Hasil pemeriksaan selanjutnya diinformasikan kepada pihak sekolah melalui guru dan kepala sekolah serta ke puskesmas terdekat berdasarkan alamat masing-masing remaja putri tersebut.

Sampel remaja putri yang anemia saat ini telah mendapatkan pendampingan penerapan pangan lokal bakso kerang darah, susu fermentasi jagung pulut dan telur ayam selama 8 minggu yang dimulai sejak tanggal 14 Agustus 2023 sampai dengan saat ini. Pemberian pangan lokal kedepan. Proses pendampingan dilakukan oleh mahasiswa MBKM dari Universitas Negeri Gorontalo.