KINIGORONTALO.COM – UKM Seni IAIN Sultan Amai Gorontalo menggelar Panggung Apresiasi Pertunjukan Seni dan Orasi Ilmiah yang bertempat di Aula PKM Kampus 2, Sabtu (25/11/2023).
Panggung Apresiasi yang diikuti oleh perwakilan dari beberapa komunitas dari Wire-g, Lindung AR Project, Salam Puan, dan Sampul Belakang. Selain itu, ada juga dari organisasi eksternal kampus seperti HMI, PMII, PMM.
Kegiatan ini untuk memperingati Hari Kampanye 16, Hari Anti Kekerasan terhadap perempuan yang diperingati tiap tahun pada tanggal 25 November sampai dengan tanggal 10 Desember yang merupakan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Internasional.
“Kami ingin membangun kesadaran dari para pegiat seni bahwa, nantinya kalau pegiat seni mendapatkan perilaku yang tidak masuk akal dari banyak orang diluar sana tentang kita, kita sudah mengetahui selaku pegiat seni. Kita sudah tau tindakan apa yang harus kita lakukan,” ungkap Siti Indira Lomban selaku mantan ketua UM