Hujan Deras Mengakibatkan Terjadi longsor di Rumah Warga Hingga Roboh di Kota Gorontalo

Populer518 Dilihat

KINIGORONTALO.COM – Personil polresta Gorontalo Kota dan Polsek Kota Selatan mendatangi lokasi tanah longsor yang terjadi pada Rabu 29 November 2023 sekitar pukul 17.00 Wita di Kelurahan Pohe Kecamatan Hulonthalangi Kota Gorontalo

 

Pemilik rumah Pr. Meti Dalila bahwa Pada hari Rabu sekitar pukul 17.00 Wita terjadi hujan dengan intensitas ringan mengguyur kelurahan pohe, kemudian tiba-tiba di depan rumah Pr. Meti Dalila terjadi longsor yang mengakibatakan pondasi teras rumah roboh dan menutup sebagian jalan menuju kelurahan tanjung keramat Kec Hulondalangi Kota

 

Dengan kejadian tersebut personil Polresta Gorontalo Kota bersama masyarakat bahu membahu membersihkan sisa sisa batu dan tanah longsoran yang menutupi badan jalan.

 

“Kejadian tanah longsor tersebut diakibatkan karena curah hujan yang melanda wilayah hukum Kota Gorontalo cukup deras sehingga air hujan mengerus tanah”, ujar AKBP Ade

Disela sela kegiatan, Ade Permana juga memberikan himbauan dan penyuluhan kamtibmas agar masyarakar warga senantiasa waspada terhadap musim hujan.

 

Para penghuni rumah yang ada pepohonan yang tinggi agar dipangkas daan yang dekat dengan aliran air atau rumahnya dekat tebing supaya dibuat pondasi yang lebih kuat sehingga tidak terjadi lagi tanah longsor dan juga untuk keamanan dan kenyamanan warga serta penghuninya”, tutup AKBP Ade